Bagaimana reaksi Anda jika seseorang meninggal agar Anda dapat hidup? Berkorban demi orang yang dikasihi, bagi sebagian besar orang bukanlah hal sulit. Tapi bagaimana jika seseorang yang tidak Anda kenal rela memberi nyawanya demi keselamatan Anda?

Bagaimana reaksi Anda jika seseorang meninggal agar Anda dapat hidup? Berkorban demi orang yang dikasihi, bagi sebagian besar orang bukanlah hal sulit. Tapi bagaimana jika seseorang yang tidak Anda kenal rela memberi nyawanya demi keselamatan Anda?
Alkitab dan Al-Quran mengajarkan bahwa Allah itu Esa. Demikian, Islam dan Kristen sama-sama mempercayai bahwa Allah itu esa dan kekal. Mereka juga percaya bahwa Allah menciptakan waktu dan ruang serta malaikat.
Di waktu yang sama, Islam dan Kristen mempunyai pandangan yang berbeda tentang sifat Allah. Sifat tersebut dijelaskan pada video di bawah ini.
Konon, seorang gembala mempunyai 100 ekor domba. Hingga suatu hari, ketika sang gembala hendak menghalau domba-dombanya pulang, ia melihat seekor dombanya telah hilang. Lalu ia meninggalkan 99 domba tersebut, dan pergi mencari domba yang hilang. Dan ketika ia menemukannya, ia sangat bersuka cita.
Kitab Suci Injil mengatakan, demikian pula Allah begitu mengasihi manusia. Hingga Ia mengutus Kalimatullah untuk mencari dan menyelamatkan orang-orang berdosa yang terhilang.
Seorang mempelai wanita yang kehilangan salah satu berlian di cincin kawinnya, berusaha mencari berlian itu di setiap sudut rumahnya. Cincin kawin tersebut begitu berharga baginya. Ketika ia menemukannya, dia sangat bersuka cita dan mengundang teman-temannya untuk merayakannya.
Demikian juga dengan Tuhan Allah. Kita, umat-Nya adalah hal yang sangat berharga bagi-Nya. Sehingga Dia datang untuk mencari kita yang ‘terhilang.’ Dan ketika Ia menemukan kita, seluruh malaikat di sorga pun merayakannya.
“Barangsiapa berbuat dosa dan ia telah diliputi oleh dosanya, mereka itulah penghuni neraka, mereka kekal di dalamnya” (Qs 2:81)
Allah itu Maha Adil. Oleh sebab itu, Dia akan menghukum setiap orang yang melanggar firman-Nya. Sayangnya, tidak satu pun umat manusia dapat melakukan perintah Allah dengan sempurna. Artinya, semua manusia telah melanggar firman Allah, sehingga semua manusia pasti masuk neraka.
Namun Allah mempunyai sifat lain, yaitu Maha Kasih. Dengan kasih-Nya yang begitu besar, Dia telah memberikan Rahmat-Nya. Agar barangsiapa menerima Rahmat-Nya tersebut, akan terhindar dari siksa kekal di neraka.
“Tetapi jika engkau memberi sedekah, janganlah diketahui tangan kirimu apa yang diperbuat tangan kananmu” (Injil, Rasul Besar Yohanes 6:30)
Ketika Anda memberi sedekah, apakah tujuan Anda sebenarnya? Apakah supaya Anda mendapatkan imbalan atau pujian? Atau Anda melakukannya atas dorongan rasa saling mengasihi sesama?
“Mana mungkin Tuhan mau berkorban demi menyelamatkan manusia, justru manusia itu yang seharusnya berkorban untuk menyelamatkan dirinya sendiri!”
Pernyataan di atas sering dilontarkan oleh Pembaca situs Isa dan Islam, ketika artikel membahas soal “kurban atau pengorbanan.” Secara logika, memang seharusnya manusia mengusahakan sendiri keselamatannya. Tapi, dengan cara apakah manusia dapat mengusahakan keselamatannya?
Kitab Suci sejak semula telah mencatat tentang kurban. Bahkan kehidupan dari manusia (Adam dan Hawa) di dunia, diawali dengan kurban. Kitab Suci Taurat, Kejadian 3:21 mencatat dengan jelas Allah harus "mengurbankan" seekor hewan untuk menutupi dosa ketelanjangan Adam dan Hawa kala itu.
“Karena Anak Manusia juga datang bukan untuk dilayani, melainkan untuk melayani dan untuk memberikan nyawa-Nya menjadi tebusan bagi banyak orang” (Injil, Rasul Markus 10:45)
Ketika Anda mencintai seseorang, tentu Anda rela berkorban untuk dia, bukan? Sebab cinta biasanya identik dengan pengorbanan, dan pengorbanan dapat dideskripsikan sebagai bentuk cinta kasih.
Siapakah Isa Al-Masih itu? Al-Quran dan Alkitab berbicara banyak mengenai sosok Isa Al-Masih. Walaupun kedua kitab ini tidak sepenuhnya setuju dengan yang lain, namun banyak hal yang sama. Keduanya setuju bahwa Isa Al-Masih adalah Firman Allah, suci dan tak berdosa, dan lahir dari perawan.